Tempat Ngabuburit di Jakarta Selatan yang Instagramable
Tempat Ngabuburit di Jakarta Selatan Taman Langsat. (Foto- Twitter)

Bagikan:

Jakarta – “Ngabuburit” adalah budaya yang cukup lekat dengan masyarakat Indonesia. Bagi Anda yang ada di wilayah Jakarta Selatan jangan lewatkan untuk menunggu waktu berbuka atau ngabuburit di beberapa tempat berikut ini.

TIM VOI telah merangkum beberapa tempat yang menarik dikunjungi di daerah Jakarta Selatan untuk ngabuburit dan pastinya cocok untuk menambah stok foto di Instagram Anda.

1.     Taman Langsat, Horor tapi Indah

Meskipun dikenal sebagai tempat angker dan horor, namun Taman Langsat di Jalan Barito, Kebayoran Baru ini memiliki pemandangan yang cukup memukau.

Banyak pohon-pohon hijau di Taman Langsat, terutama sebuah jembatan yang cukup menarik untuk diabadikan fotonya. Jadi jangan takut mengunjungi taman ini, soalnya setiap Ramadhan memang selalu ramai kok.

2.     Cari Tajil di Pasar Santa

Bagi Anda penggemar aliran fotografi “human interest” tentunya berburu foto di Pasar Santa ketika Ramadhan adalah momen yang tidak boleh dilewatkan.

Banyak penjual menu takjil yang menjajakan dagangannya di Pasar Santa yang berada di Kebayoran Baru ini. Sembari mencari foto, Anda juga dapat memikirkan camilan atau menu utama buat berbuka puasa di sana.

3.     Plaza Festival

Bagi Anda pecinta kuliner, jangan lewatkan ngabuburit di Plaza Festival sembari mencari foto-foto bagus. Di Plaza Festival Anda akan disuguhi berbagai jenis menu tajil mulai dari makanan ringan hingga makanan berat.

Selain Tempat Ngabuburit di Jakarta Selatan, ikuti berita dalam dan luar negeri lainnya hanya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!